Header Ads

Link Banner

Alumni ini miliki moto "Dengan Ilmu Kita Bisa Menjadi Terbaik"


Dr Elfizar SSi MKom (FMIPA Matematika Unri, 1992)
www.terasunri.com - Sebagai mahasiswa, indeks prestasi (IP) tinggi adalah hal wajar. Tapi berbeda dengan mahasiswa aktif berorganisasi. Pasalnya, dengan berorganisasi dan tetap mengedepankan belajar jelas membuat mahasiswa itu unggul dalam memanajemen diri dan waktu.


Hal tersebut yang dibuktikan Dr Elfizar SSi M Kom saat masih aktif sebagai mahasiswa tahun 1992 silam di Fakultas Matematikan dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Riau. 



Saat melamar pekerjaan, skill dalam berinteraksi dan berorganisasi yang justru menjadi patokan untuk diterima bekerja, bukan hanya sekadar nilai.



Pria yang meraih gelar magister dalam Ilmu Komputer di Universitas Gadjah Mada ini menyebutkan jika ia saat ini sangat gemar menulis. 



Menulis apa saja dan dari mana saja yang penting memiliki dampak besar untuk pembaca.  



     Tidak ayal, karya tulisanya sudah dimuat di beberapa media lokal yang ada di Riau termasuk Riau Pos. Pria yang memiliki motto hidup ‘’Dengan ilmu kita bisa menjadi terbaik’’ mengaku skill tulis-menulisnya tersebut tidak didapat secara teori di kampus, melainkan praktik. 



Bahkan diceritakannya, Bahana Mahasiswa menjadi salah satu tempat ia belajar menulis. ‘’Banyak manfaat yang saya dapatkan dari sana. 



Teori hanya didapat saat di kelas, di luar kelas harus mengembangkan diri dengan berbagai kemampuan yang jelas ada terpampang secara gratis. Sekarang persoalan mau tidak maunya kita,’’ terang Elfizar yang saat ini kembali mengabdi sebagai dosen di fakultas tempat ia mendapatkan ilmu Matematika terapan yang disukainya. 



Setelah mendapatkan gelar doktor di bidang komputer dari University of Malaya, Elfizar memang sudah fokus mengajar. Sebagai dosen, kegiatan seperti meneliti dan menulis buku tak boleh ia tinggalkan. “Harus dibiasakan, kalau tidak bisa lupa,” ujarnya.



Menurutnya kelebihan setelah mempelajari hal ini adalah waktu yang digunakan untuk menulis lebih singkat dan lebih terstruktur. 



Elfizar juga merasa kemampuan menulis itu dapat dirasakan ketika ia menjadi dosen. Ketika ia harus membuat jurnal ataupun bahan seminar hingga menulis buku, semuanya menjadi lebih mudah.



‘’Saya aktif di organisasi tapi juga bisa lulus dengan predikat cumlaude. Yang penting bagaimana kita bisa mengatur waktu, antara kegiatan organisasi dan perkuliahan.



 Tidak baik jika salah satu dijalani namun yang lainnya ditinggalkan. Harusnya orang pintar menjadi aktivis, dengan begitu makin banyak kelebihannya,’’ jelas Elfizar.



Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.