Header Ads

Link Banner

Sebelum Pisah, Mahasiswa Kukerta UR ke Pantai Motong Bersama Kades Insit

terasunri.blogspot.co.id - Dalam menjalankan Kuliah Kerja Nyata (KKN) tentunya banyak sekali kegiatan yang akan dilaksanakan. Namun kali ini, Kepala Desa Insit Jumir Usman mengajak mahasiswa KKN Universitas Riau (UR) untuk refresing di Pantai Motong. 

Kepada wartawan Senuju.com, Rabu (30/08/2017) Kepala Desa Insit mengatakan,  selama ini mereka (mahasiswa KKN, red)  yang ditugaskan di Desa Insit banyak sekali kegiatan yang diikuti. Tentunya mereka perlu jalan-jalan (refresing) ke tempat yang bagus dan menyenangkan. 

''Tadi pagi kita ajak mahasiswa KKN untuk refresing di Pantai Motong, Kecamatan Rangsang Barat, Kabupaten Kepulauan Meranti. Dalam agenda itu kita menggunakan kapal motor (kempang, red) serta sepeda motor untuk sampai ke tujuan tersebut, dan di sana kita acara makan-makan juga ada," ujar Jumir.

Dalam perjalanan itu lanjut Jumir, memang merasa lelah akan lokasi yang dikunjungi,  namun kelelahan itu hilang ketika bersama-sama serta niat untuk menenangkan pikiran di sana membuat rasa lelah itu kembali bertenaga.

''Mereka ini kan (mahasiswa KKN, red) tak lama lagi pisah sama kita (pulang), namun sebelum pulang tentunya harus ada kenangan yang kita buat untuk mereka, agar tujuan ini selalu diingat dan selalu ada di hati mereka bagaimana pelayanan kita kepada mereka. Mudah-mudahan dengan apa yang kami buat dan apa yang mereka buat untuk desa serta masyarakat selalu diberikan imbalan oleh Allah," terangnya seraya mengatakan kalau sebelumnya mahasiswa KKN Universitas Riau disambut dengan baik oleh masyarakat maupun dirinya sendiri. 

Sumber : http://senuju.com/news/detail/8279/bonus-khusus-kades-insit-ajak-jalanjalan-mahasiswa-kkn-ke-pantai-motong

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.